POLRES WAJO SIAPKAN PENGAMANAN, JELANG PILKADES

— pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Wajo yang di adakan 21 Oktober 2017 mendatang.

Adapun Data dari Pemkab Wajo menyebutkan, jumlah desa yang menggelar pilkades sebanyak 26 desa.

"Polres Wajo siap menerjukan personel untuk mengamankan jalannya pilkades di puluhan desa," terang Kabag Ops Polres Wajo, Kompol Jasardi saat ditemui  Wartawan, Kamis, 19/10/2017.

Menurutnya, personil yang diturunkan terutama dari seluruh polsek yang ada di masing-masing wilayah yang menggelar pilkades ditambah dengan personil Polres Wajo. " Pengamanan pilkades ini untuk menjamin kondisi yang aman dan damai selama proses demokrasi berlangsung, " ujar Perwira melati satu ini.

Ditambahkannya,  saat ini kami tengah memetakan daerah mana yang tingkat kerawanannya tinggi. Misalnya terkait jumlah massa dari para calon kepala desa di masing-masing wilayah.

" Hingga saat ini, situasi dan kondisi kamtibmas jelang Pilkades serentak dalam kondisi aman dan terkendali. Intinya, kami dari Polres siap mengamankan penyelenggaraan Pilkades serentak ini, " tegasnya. (A.ukka)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama